Assalamualaikum Ayah Bunda dan Sahabat Alif !
Mengenalkan Allah sebagai Tuhan kepada anak adalah suatu tantangan bagi ayah bunda dan sahabat Alif pastinya. mengenalkan Allah kepada anak harus dengan hal – hal sederhana dan menyenangkan.
Kali ini Alif Iqra menyajikan materi pengenalan tentang Allah melalui salah satu ciptaannya yaitu lebah
Berikut materi pembelajaran yang bisa ayah bunda dan sahabat alif gunakan.
Cara bermainnya adalah sebagai berikut :
1. Bee Puzzle For Toddler
Alat dan Bahan :
-
Worksheet Bee Puzzle For Toddler.
-
Gunting.
-
Lem kertas.
Tata cara :
-
Print worksheet yang tersedia.
-
kemudian potonganlah worksheet yang berwarna sesuai dengan garis potongnya.
-
terakhir minta anak untuk menempel dan menyusun puzzle sesuai dengan bentuk gambar pada worksheet yang tidak berwarna.
2. Bee Puzzle For Kids
Alat dan Bahan :
-
Worksheet Bee Puzzle For Kids.
-
Gunting.
-
Lem kertas.
Tata cara :
-
Print worksheet yang berwarna dan yang bergambar angka latin dalam satu kertas yang sama depan dan belakang ( pastikan bagian depan dan belakang sesuai ).
-
Selanjutnya print worksheet yang bergambar angka arab dengan kertas yang berbeda.
-
kemudian potonganlah worksheet yang berwarna sesuai dengan garis potongnya.
-
terakhir minta anak untuk menempel dan menyusun puzzle dan mencocokkan antar angka latin dan arab himgga gambar menempel sesuai dengan urutannya.
3. Hijaiah tracing
Tata cara :
-
Siapkan worsheet yang tersedia.
-
Kemudian minta anak untuk menebalkan huruf ن ( Nun ) atau tulisan نَحْلٌ ( Nahlun ).
-
Ajak anak menebalkan tulisan sambil bercerita tentang lebah.